79 Calon Panwascam Ikuti Ujian Tertulis

Written By Unknown on Kamis, 09 Mei 2013 | 12.03

Peserta calon panwascam ketika mengikuti ujian tertulis. - Ibrahim A/BPost

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Sebanyak 79 calon panitia pengawas kecamatan (panwascam) se Kabupaten Tapin menjalani tes tertulis di Kompleks SKB Rantau, Kamis (9/5).
   
Di lokasi ujian tertulis, Kamis (9/5), dari satu jam porsi waktu yang disediakan menjawab 50 soal, justru beberapa peserta cuma 30 menit sudah ada yang selesai.
   
Salah satu peserta calon panwascam, Dina mengatakan soal-soal tertulis lumayan sulit. "Persaingan calon panwascam ini sangat ketat. Sebab yang dicari cuma 36 orang, sedangkan jumlah peserta 79 orang," katanya.
   
Ketua Panwas Kabupaten Tapin H Yurani SSos, mengatakan jumlah peserta calon panwascam 79 orang, sedangkan yang diperlukan 36 orang. Tiap kecamatan 3 orang, karena di Tapin 12 kecamatan, sehingga total yang diperlukan 36 orang.
   
Pada Sabtu (11/5) para peserta ini akan menjalani tes wawancara di sekretariat Panwaskab Tapin mulai jam 08.00 sampai selesai. 
 
Panwascam ini diperlukan untuk menghadapi pemilu legislatif pada April 2014 mendatang, jelas H Yurani.
   
Pada pelaksanaan tes tertulis itu dihadiri Bawaslu Provinsi untuk memberikan pengarahan.


Anda sedang membaca artikel tentang

79 Calon Panwascam Ikuti Ujian Tertulis

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2013/05/79-calon-panwascam-ikuti-ujian-tertulis.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

79 Calon Panwascam Ikuti Ujian Tertulis

namun jangan lupa untuk meletakkan link

79 Calon Panwascam Ikuti Ujian Tertulis

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger