50 Personel Tapin Lakukan Aksi Kebersihan Cegah DBD

Written By Unknown on Kamis, 05 Februari 2015 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Ratusan warga menggelar aksi bersih-bersih lingkungan untuk menangkal serangan nyamuk demam berdarah, Kamis (5/2/2015).

Aksi kebersihan itu dilaksanakan di Jalan Keraton, Tasan Panyi dan Kelurahan Bitahan. Aksi kebersihan itu membuang sampah sampah di saluran air.

Sekitar 50 personel yang turun menggelar aksi kebersihan itu, baik dari pasukan kuning distako, badan penanggulangan bencana, tagana dan satpol PP. Saluran air di Tasan Panyi dan Keraton yang semula buntu menjadi lancar.

Menurut Kepala Dinas Tata Kota Tapin, H Rajuddin mengatakan aksi kebersihan itu untuk menghindari jalan jalan yang tergenang akibat saluran air buntu, sekaligus mencegah berkembangnya nyamuk demam berdarah.

Berdasarkan data Rumah Sakit Datu Sanggul Tapin, pada Desember 2014 lalu ada 14 kasus demam berdarah, Namun hanya 7 orang yang positif terserang DBD (Demam Berdarah Dengue).

Kemudian pada Januari 2015, ada 43 kasus demam berdarah. Namun hanya 19 kasus positif DBD, 3 kasus DBD kronis dan 19 kasus statusnya baru dugaan DBD.


Anda sedang membaca artikel tentang

50 Personel Tapin Lakukan Aksi Kebersihan Cegah DBD

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2015/02/50-personel-tapin-lakukan-aksi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

50 Personel Tapin Lakukan Aksi Kebersihan Cegah DBD

namun jangan lupa untuk meletakkan link

50 Personel Tapin Lakukan Aksi Kebersihan Cegah DBD

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger