BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Merayakan Dies Natalis Fakultas Kedokteran Unlam, mahasiswa FK Unlam mengadakan Boom Boom Bazaar yang diadakan di lapangan FK Unlam, Minggu (7/12/2014).
Terdengar teriakan, musik, dan suara mc yang mengisi acara. Wajah ceria dan semangat yang membludak terlihat di acara itu.
Perayaan dies natalis ini diisi dengan bazaar, lomba band, lomba masak, lomba daur ulang, pom-pom pow, dan lomba mewarna yang diikuti SD di Banjarmasin.
Terlihat saat itu stand bazaar yang disuguhkan oleh Program Studi Pendidikan Guru angkatan 2012, yang mengangkat tema pulau kembang. Di stand itu dijual berbagai makanan khas Banjarmasin, seperti wadai kekicak, nasi kuning, pundut, wadai hintalu karuang dan lain-lain.
Tampak juga poster bekantan yang diberi lubang untuk celah muka, untuk pengunjung yang ingin berfoto. Seperti yang dilakukan Rina, mahasiswa PSPD ini mengaku iseng berfoto di poster bekantan. "Soalnya unik, tak pernah foto di badan hewan endemik Kalsel ini," jelasnya.
Anda sedang membaca artikel tentang
Rina Senang Foto Berbadan Bekantan
Dengan url
http://banjarberita.blogspot.com/2014/12/rina-senang-foto-berbadan-bekantan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Rina Senang Foto Berbadan Bekantan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Rina Senang Foto Berbadan Bekantan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar