Dituding Mata-mata, Korut Bebaskan 2 Warga Amerika

Written By Unknown on Minggu, 09 November 2014 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID, WASHINGTON - Para pejabat AS mengatakan Korea Utara telah membebaskan warga Amerika Kenneth Bae dan Matthew Todd Miller, dan kini mereka sedang dalam perjalanan pulang.

James Clapper, direktur badan intelijen nasional Amerika, dilaporkan ikut menemani kedua orang itu kembali ke Amerika seusai merundingkan pembebasan mereka dengan pihak berwenang Korea Utara.

Presiden Barack Obama Sabtu (8/11/2014) mengatakan kepada para wartawan Amerika "sangat bersyukur mereka kembali dengan selamat." Kata Obama, ia menghargai keberhasilan Clapper menyelesaikan apa yang disebutnya "misi yang jelas sulit."

Pengumuman Departemen Luar Negeri Amerika Sabtu itu keluar kurang dari tiga minggu setelah pembebasan tak terduga warga Amerika lainnya Jeffrey Fowle dari Korea Utara.

Bae dan Miller, yang ditahan atas tuduhan "melakukan tindakan bermusuhan" melawan Korea Utara, adalah dua orang Amerika terakhir yang ditahan negara komunis itu. Bae ditahan selama dua tahun setelah ditangkap pada 2012 ketika sedang memandu sekelompok turis. Miller ditahan selama tujuh bulan atas tuduhan menjadi mata-mata.


Anda sedang membaca artikel tentang

Dituding Mata-mata, Korut Bebaskan 2 Warga Amerika

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2014/11/dituding-mata-mata-korut-bebaskan-2.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Dituding Mata-mata, Korut Bebaskan 2 Warga Amerika

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Dituding Mata-mata, Korut Bebaskan 2 Warga Amerika

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger