Kinerja PLN Buruk karena Pemko Tunggak Utang

Written By Unknown on Senin, 29 September 2014 | 12.03

banjarmasinpost.co.id/restudia

Pertemuan antara PLN dan Dinas Bina Marga dimediasi DPRD Kota Banjarmasin digelar di ruang mini DPRD Kota Banjarmasin, Senin (29/9/2014 

BANJARMASINPOST.CO.ID,BANJARMASIN - Pertemuan antara PLN dan Dinas Bina Marga dimediasi DPRD Kota Banjarmasin digelar di ruang mini DPRD Kota Banjarmasin. Pada kesempatan tersebut, Manajer PLN Area Banjarmasin, Taufan menjelaskan mengenai hutang PJU Pemko.

Ia menjelaskan tunggakan PJU Pemko sudah sampai lima bulan. Padahal dalam kesepakatan yang ditandatangani bersama wali kota, Pemko wajib membayar setiap bulan. Tetapi, setiap bulan tagihan yang diberikan selalu dikembalikan.

Karena permasalahan ini, 210 karyawan PLN Cabang Banjarmasin mendaparkan kinerja jelek. Ia pun menegaskan siap mengundurkan diri jika permasalahan ini tidak selesai.

"Kami dapat kinerja buruk karena ini, 210 karyawan dapat kinerja jelek. Saya yang bertanggung jawab. Jika tidak selesai saya berani mengundurkan diri," ujarnya dengan nada tinggi.

Penulis: Restudia

Editor: Sigit Rahmawan Abadi


Anda sedang membaca artikel tentang

Kinerja PLN Buruk karena Pemko Tunggak Utang

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2014/09/kinerja-pln-buruk-karena-pemko-tunggak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kinerja PLN Buruk karena Pemko Tunggak Utang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kinerja PLN Buruk karena Pemko Tunggak Utang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger