Minta Kejelasan Pemindahan Pedagang

Written By Unknown on Rabu, 02 Januari 2013 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID,  MARTAPURA - Ratusan pedagang Kaki Lima Pasar Martapura tampak ramai mendatangi Kantor DPRD Kabupaten Banjar, Rabu (2/1) sekitar pukul 10.51 Wita.

Kedatangan mereka yaitu untuk Mengadu nasib mereka dalam rencana pemindahan para Pedagang ke los Pusat perbelanjaan Sekumpul (PPS) Martapura.

Namun dalam rencana pemindahan ke PPS Tersebut, mereka bingung lantaran los yang direncanakan untuk tempat mereka berjualan sudah dimiliki orang lain.

"Sekitar dua hari lalu kami diberitahu bahwa ada rencana pemindahan pedagang, ke Blok A dan Blok B di PPS, tetapi yang jadi masalah kalau kami tempati ke sana itu adalah lapak yang sudah milik orang lain," ungkap salah seorang pedagang, Sumiati (40) ketika ditemui BPost Group.

Dijelaskan pedagang Kerupuk itu, dia bersama 300  pedagang lainnya, mengadukan nasib mereka dan meminta kejelasan serta solusi mengenai kebijakan pemindahan tersebut.

"Kalau kami dipindah tentu harus dipersiapkan lagi tempatnya, kalau memang harus sewa berapa besarannya, tetapi bagaimana kalau ternyata tempatnya sudah dimiliki orang lain, kami mau jualan ke mana lagi," ujarnya.

Sementara itu, perwakilan pedagang, Ketua DPRD Kab Banjar, Sekda Kab Banjar, Nasrunsyah tengah melakukan pembicaraan tertutup mengenai masalah tersebut sebelum menyampaikan ke pedagang


Anda sedang membaca artikel tentang

Minta Kejelasan Pemindahan Pedagang

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2013/01/minta-kejelasan-pemindahan-pedagang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Minta Kejelasan Pemindahan Pedagang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Minta Kejelasan Pemindahan Pedagang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger