25 Mahasiswa Fak. Hukum ikuti Workshop Jurnalistik

Written By Unknown on Jumat, 16 November 2012 | 12.03

Aprianto

Narasumber BPost ketika berikan penjelasan pada workshop jurnalistik Fakultas Hukum Unlam.

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sebanyak 25 Mahasiswa baru dari Fakultas Hukum Unlam Banjarmasin mengikuti pelatihan workshop jurnalistik di Aula Palimasan Gedung Djok Mentaya Banjarmasin, Jumat, (16/11).
   
Pelatihan itu dilaksanakan oleh LPM Peristiwa Fakultas Hukum Unlam Banjarmasin dalam rangka pelatihan bagi calon anggota mereka.   
   
Kegiatan pelatihan itu menghadirkan nara sumber Pjs Asisten Manager Peliputan BPost Group R Hari Tri Widodo.
   
Pemimpin Umum LPM Peristiwa Fakultas Hukum Unlam Banjarmasin Maulana Sidik mengatakan bahwa pelatihan Workshop Jurnalistik sebagai langkah awal syarat untuk menjadi calon anggota LPM Peristiwa.
   
"Setelah mengikuti pelatihan, mereka juga akan langsung mendapat tugas untuk mencari berita sebagai bentuk pelatihan," ujarnya.
   
Mahasiswa semester tujuh jurusan perdata ini mengatakan bahwa mereka bisa menjadi anggota penuh setelah mengikuti dua pembuatan buletin LPM Peristiwa.
   
"Dalam pembuatan buletin itu tetap melibatkan  para senior mereka. Sekaligus proses pembelajaran," tambahnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

25 Mahasiswa Fak. Hukum ikuti Workshop Jurnalistik

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2012/11/25-mahasiswa-fak-hukum-ikuti-workshop.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

25 Mahasiswa Fak. Hukum ikuti Workshop Jurnalistik

namun jangan lupa untuk meletakkan link

25 Mahasiswa Fak. Hukum ikuti Workshop Jurnalistik

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger