12 Jam Air PDAM Esok Tak Mengalir ke Utara

Written By Unknown on Senin, 29 Oktober 2012 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kebocoran pipa PDAM kembali terjadi di pipa depan boster S Parman yang diketahui pada Sabtu, 27 Oktober lalu. Kebocoran dengan diameter 400 mm itu diperkirakan karena beban berat yang melintas di Jalan S Parman.

Dirtek PDAM, Yudha Ahmadi mengatakan banyaknya kendaraan yang melintas di Jalan S Parman, menyebabkan pergeseran asesoris. Karena pergeseran ini, menyebabkan kebocoran pipa.

Perbaikan pipa akan dilaksanakan esok, Selasa, 30 Oktober 2012. Mulai pukul 22.00 wita hingga rabu pukul 10.00 wita atau selama 12 jam. Karena perbaikan ini, distribusi air untuk wilayah Banjarmasin Utara akan terganggu.

Yakni sebelah kiri mulai jembatan S Parman, yakni Jalan Brigjen H Hasan Basri, Kuin, Alalak, dan HKSN, distribusi air akan terhenti. Sementara di sebelah kanan, yakni Kayu Tangi I, Sultan Adam, dll akan mengalami penurunan tekanan air.

"Kami atas nama direksi dan seluruh staf PDAM Bandarmasih memohon maaf atas terganggunya pelayanan pendistribusian air," katanya.

Warga Jalan Pangeran, Yeni mengaku akan mengisi tempat penampungan air. Apalagi setiap pagi, air sangat diperlukan di tempat kosannya. Masing-masing mahasiswa bergiliran mandi untuk pergi kuliah.

"Haduh harus nampung air dulu. Pagi nanti semua siap-siap kuliah," katanya.(dia)


Anda sedang membaca artikel tentang

12 Jam Air PDAM Esok Tak Mengalir ke Utara

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2012/10/12-jam-air-pdam-esok-tak-mengalir-ke.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

12 Jam Air PDAM Esok Tak Mengalir ke Utara

namun jangan lupa untuk meletakkan link

12 Jam Air PDAM Esok Tak Mengalir ke Utara

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger