Korban Pembacokan dengan lebih 50 Jahitan

Written By Unknown on Rabu, 15 April 2015 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Selang sekitar 19 jam peristiwa pembacokan yang terjadi di Jalan Paramuan Landasan Ulin Banjarbaru yang melukai Rudi dan Juli pada Selasa (14/4) hingga kini mereka berdua masih dalam perawatan medis, Rabu (15/4/2015).

Rudi di rawat di RS Ratu Zalecha Martapura, sedangkan adiknya Juli hanya dirawat jalan di tempat kediamannya di Jalan Paramuan Landasan Ulin Banjarbaru.

Rudi mengatakan, dirawatnya ia di rumah sakit tersebut lantaran mendapatkan luka bacok yang cukup parah pada lengan kanan. Sedikitnya sebanyak 50 jahitan diberikan pada lengan kanannya atau tepatnya di sekitar otot bisep.

"Sementara kata dokter sih mau dioperasi lantaran luka parah ini. Tapi hingga sekarang masih belum pasti entah jadi atau tidaknya," kata Rudi.

Sedangkan Juli, adiknya atas kejadian pengeroyokan menggunakan sajam tersebut mengalami luka parah di bagian telapak tangan kiri dan perut.

Mereka berdua dikeroyok oleh dua orang, yang mana masing-masing menggunakan sajam di tempat kediaman Rudi di Jalan Paramuan Landasan Ulin Banjarbaru, Selasa (14/4) kemarin.

"Yang jelas pada saat itu saya dikeroyok oleh dua orang pelaku, sedangkan tiga diantaranya hanya berjaga-jaga di kejauhan," terang Rudi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Korban Pembacokan dengan lebih 50 Jahitan

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2015/04/korban-pembacokan-dengan-lebih-50.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Korban Pembacokan dengan lebih 50 Jahitan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Korban Pembacokan dengan lebih 50 Jahitan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger