Rajin Konsumsi Daging Ini Jadikan Kulit Mulus Bebas Kudisan

Written By Unknown on Rabu, 25 Maret 2015 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID - Mau kulit mulus bebas dari bercak kudisan yang kerap sangat menganggu penampilan? Coba rajin mengonsumsi daging ini maka kulit akan berubah jadi licin, halus dan bebas dari gangguan jenis kudisan.

"Sebenarnya ini resep nenek moyang. Nenek saya mengajarkan makan daging belut dan Alhamdulillah mampu mengatasi persoalan tampilan kulit yang tidak menarik," ujar Yuli, warga Kota Banjarmasin.

Dia mempercayai makanan yang tampilannya menggelikan ini dapat menjadikan kulitnya sekarang tidak direpotkan persoalan penyakit kulit dan bonusnya justru terasa halus.

"Selain itu sebenarnya rasanya juga sangat enak, tidak amis. Namun karena tampilan belut seperti ular, maka teman-teman yang saya anjurkan jarang mau mengikuti. Mungkit merasa ngeri," ceritanya.

Untuk mudahnya, menurut Yuli, membersihkan belut cukup degan memenggal bagian kepala dan buntut, kemudian potong jangan terlalu besar. Beri asam jawa, sedikit garam, vitsin dan ketumbar, lalu goreng.Untuk menghasilkan warna yang cerah beri sedikit kunyit yang dihaluskan. "Atau dibalut tepung lalu digoreng," ujarnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Rajin Konsumsi Daging Ini Jadikan Kulit Mulus Bebas Kudisan

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2015/03/rajin-konsumsi-daging-ini-jadikan-kulit.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rajin Konsumsi Daging Ini Jadikan Kulit Mulus Bebas Kudisan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rajin Konsumsi Daging Ini Jadikan Kulit Mulus Bebas Kudisan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger