BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ikut menghadiri pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden RI. Ketika Prabowo Subianto datang, Basuki langsung bangun dari kursinya dan menyalami Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.
Kedatangan Prabowo tiba di Ruang Sidang Paripurna I, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, disambut meriah dengan tepuk tangan anggota MPR/DPR yang hadir. Prabowo langsung mendatangi para tamu undangan, termasuk para mantan presiden.
Awalnya, Prabowo menyalami mantan Wakil Presiden Try Sutrisno, kemudian istri mendiang Gus Dur, Shinta Nuriyah, lalu menyalami Megawati Soekarnoputri. Setelah itu, dia cipika cipiki dengan mantan Presiden RI BJ Habibie.
Selanjutnya, dia mendatangi para tamu undangan lainnya seperti Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi, Menteri Pemberdayaan Perempuan Linda Gumelar, dan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto.
Saat Prabowo sibuk menyalami mereka, Basuki bangkit dari kursinya. Dia ikut menyalami Prabowo. Wajah Basuki terlihat tenang dan tersenyum, begitu juga Prabowo. Setelah menyalami Prabowo, Basuki kembali ke kursinya.
Ini merupakan pertemuan pertama Basuki dengan Prabowo setelah Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengundurkan diri dari Partai Gerindra.
Anda sedang membaca artikel tentang
Bangkit dari Kursi, Ahok Salami Prabowo
Dengan url
http://banjarberita.blogspot.com/2014/10/bangkit-dari-kursi-ahok-salami-prabowo.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bangkit dari Kursi, Ahok Salami Prabowo
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bangkit dari Kursi, Ahok Salami Prabowo
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar