Fahri Hamzah Dinilai Menghina Santri dan Pesantren

Written By Unknown on Selasa, 01 Juli 2014 | 12.04


BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA — Anggota tim sukses pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, Fahri Hamzah, dinilai telah melakukan penghinaan terhadap para santri dan pesantren. Penilaian tersebut disampaikan Ketua Tim Pemenangan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla dari Partai Kebangkitan Bangsa, Marwan Jafar.

Marwan menyikapi pernyataan Fahri melalui akun Twitter-nya @Fahrihamzah, yakni "Jokowi janji 1 Muharam hari Santri. Demi dia terpilih, 360 hari akan dijanjikan ke semua orang. Sinting!"

Marwan menilai pernyataan Fahri itu ibarat tantangan perang terbuka kepada kiai, pesantren, dan santri yang menyambut gembira janji Jokowi bahwa 1 Muharam adalah hari santri.

"Siapa pun di negeri ini tentu paham, tidak ada satu pun yang mengingkari peran dan perjuangan santri dan pesantren sejak zaman merebut kemerdekaan, mempertahankan kemerdekaan, maupun mengisi pembangunan. Pernyataan Fahri Hamzah (PKS) sungguh melecehkan, menghina, dan antiperanan dan eksistensi santri maupun pesantren di seluruh penjuru Tanah Air," kata Marwan dalam siaran persnya di Jakarta, Senin (30/6/2014), seperti dikutip Tribunnews.com.

Marwan meminta Fahri menarik ucapannya dalam waktu 1 x 24 jam ke depan, sekaligus meminta maaf kepada jutaan santri maupun kepada Joko Widodo sendiri.

"Ini juga pertanda dan bukti nyata, dan publik bisa menilai dari pernyataan Fahri Hamzah itu. Mana calon presiden yang punya komitmen terhadap santri dan mana yang tidak," ujarnya.

Marwan juga mengimbau agar semua tokoh dan elite di negeri ini tidak mengeluarkan pernyataan yang berpotensi mengadu domba anak negeri seperti pernyataan Fahri.

"Jangan sampai kesantunan demokrasi di pilpres ini hilang gara-gara komentar 'nyinyir' kayak Fahri," tandasnya.

Sebelumnya, Fahri tidak merasa menghina Jokowi. Penulisan kata "sinting", menurut dia, merupakan kritik dan bukan penghinaan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Fahri Hamzah Dinilai Menghina Santri dan Pesantren

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2014/07/fahri-hamzah-dinilai-menghina-santri.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Fahri Hamzah Dinilai Menghina Santri dan Pesantren

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Fahri Hamzah Dinilai Menghina Santri dan Pesantren

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger