BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tapin berangkat menuju Kabupaten Tanahlaut (Tala), Sabtu (19/4) untuk mengikuti lomba MTQ tingkat provinsi Kalsel.
Sekretaris Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Tapin, H Saberi mengatakan, Tapin mengirim 66 kafilah.
"Alhamdulillah kafilah Tapin hampir sampai di Tala," jelas Saberi melalui ponselnya, Sabtu (19/4).
Kafilah Tapin akan menempati 7 buah rumah di Kelurahan Angsau, jelas Saberi. Cabang lomba yang jadi andalan Tapin di antaranya, tahfiz, tilawah, kaligrafi, makalah Alquran.
Pemda Tapin, kata Saberi, akan menyediakan hadiah umrah kepada kafilah Tapin yang berhasil meraih juara tilawah golongan dewasa. Acara MTQ ke 27 di Tala itu akan berlangsung 19-26 April.
Anda sedang membaca artikel tentang
Tapin Andalkan Tilawah
Dengan url
http://banjarberita.blogspot.com/2014/04/tapin-andalkan-tilawah.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Tapin Andalkan Tilawah
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar