Tuntutan mereka cuma satu meminta anggota polisi yang bertugas di Polsek setempat untuk dipertahankan dan tidak dipindah.
Kedatangan warga Gambut ini diterima Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kalsel, Kombes Pol Nandang, dan Kepala Bidang Humas, AKBP Winarto.
"Aspirasi yang mereka sampaikan, meminta agar enam anggota polisi di Polsek setempat tidak dipindah tugaskan," ujar Winarto yang menghubungi BPost, Senin (19/11).
Winarto mengaku warga beralasan para peronil anggota Polsek Gambut itu sudah sangat akrab dan dekat dengan mereka.
"Sehingga merasa merasa nyaman dan akrab makanya minta mereka agar tidak dipindahkan," terang Winarto.
Winarto menjelaskan, bahwa ke enam anggota polisi yang dipindah tugaskan itu merupakan dari anggota Dalmas, yang akan ditarik ke Polda.
Pindahnya anggota polisi itu merupakan hal yang wajar diinstitusi karena terkait kebutuhannya.
Winarto mengaku apa yang mereka sampaikan akan ia sampaikan akan dilaporkan ke Kapolda Kalsel yang mememiliki wewenang.
"Karena terkait pindah tugasnya ke enam anggota polisi itu merupakan kebijakan Kapolda," lanjut dia.
"Kami mewakili Kapolda menampung dulu aspirasi yang disampaikan nanti akan disampaikan ke Kapolda lagi," kata Winarto.
Keenam anggota polisi itu juga merupakan polisi senior yang sudah cukup dikenal dilingkungan masyarakat Gambut.
"Mereka pindak tidak ada masalah, dan pindahnya ke enam polisi itu merupakan hal yang wajar," jelas dia.
Cuma tadi lanjut Winarto agar ada penyegaran terjadi mutasi mengingat mereka sudah lama ditugaskan di Gambut, dan wajar saja kalau ke enamnya dipindah.
"Sbab diinstitusi kepolisian pindahnya anggota itu merupakan hal yang wajar," lanjut dia.
Anda sedang membaca artikel tentang
Warga Gambut Datangi Mapolda Kalsel
Dengan url
http://banjarberita.blogspot.com/2012/11/warga-gambut-datangi-mapolda-kalsel.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Warga Gambut Datangi Mapolda Kalsel
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Warga Gambut Datangi Mapolda Kalsel
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar