Menurut dr. Aman B. Pulungan, Sp.A dari FKUI - RSCM, diabetes ada empat jenis. Diabetes tipe 1 (membutuhkan insulin), tipe 2 (resisten insulin), lain-lain (dari penyakit thalasemia, jantung, dan lainnya bisa terkena diabetes), dan diabetes pada hamilan.
"Pasien diabetes anak-anak semakin tahun, semakin bertambah," ujar Aman.
Aman mencatat pada Mei 2009 terdapat 156 anak yang terkena diabetes tipe 1 di Indonesia, Maret 2011 terdapat 604 anak, Oktober 2012 menjadi 816 anak. Tetapi karena kelemahan data, kemungkinan besar masih ada diabetesee yang belum terdata. Provinsi yang paling banyak diabetesee antara lain Kepulauan Riau, Jakarta, Sumatera Selatan, Kalimantan Selatan, dan Maluku.
"Kami banyak menemukan diagnosa diabetes setelah masa liburan, sekitar Juni - Juli dan Desember - Januari, karena makan tidak teratur, dan aktivitas juga tidak teratur, serba loss, semuanya tak terkontrol," lanjut Ketua II PP Ikatan Dokter Anak Indonesia ini.
Untuk lebih waspada terhadap anak-anak, kita sebaiknya memberikan makanan yang seimbang gizinya (karbohidrat, lemak, protein, vitamin, serat, dan mineral) dan bervariasi agar anak tidak cepat bosan. Selanjutnya, berikan aktivitas fisik kepada anak, seperti olahraga yang digemari mereka (futsal, basket, berenang, dan lainnya).
Dan bagi orangtua, tak ada salahnya untuk mengenali gejala diabetes tipe 1. Seperti sering berkemih (kencing), berat badan menurun, cepat kelelahan, serta banyak minum. Tetapi tak menutup kemungkinan ciri tersebut ada pada tipe 2, tetapi tipe 2 bercirikan tumbuh gendut, asupan kalori banyak, dan kurang aktivitas fisik.
"Jika cepat dikenali, treatment akan lebih mudah, segera dilakukan manajemen diabetes bagi si anak dan keluarga, dan kualitas hidup anak semakin baik," tandas Aman.
Anda sedang membaca artikel tentang
Anak Juga Bisa Kena Diabetes
Dengan url
http://banjarberita.blogspot.com/2012/11/anak-juga-bisa-kena-diabetes.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Anak Juga Bisa Kena Diabetes
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar