Seribu Linmas Siap Amankan Pemilukada Wali Kota

Written By Unknown on Sabtu, 13 Oktober 2012 | 12.03

BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Untuk menghadapi pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangkaraya 9 Mei 2012 mendatang, sudah dipersiapkan oleh Kantor Kesbanglinmas setempat dengan menyiapkan sebanyak 1000 lebih pasukan untuk pengamanan masing-masing TPS.  Demikian kata Kepala Kantor Kesbanglinmas Palangkaraya, Suel, Sabtu (13/10).

"Kami sudah mendata jumlah tempat pemungutan suara dalam Pemilukada mendatang diperkirakan mencapai 600 tempat, dan masing-masing TPS akan diisi oleh dua oraang anggota linmas.Sehingga kami saat ini masih melakukan persiapan untuk pengadaan baji hansip dan melatih calon anggota linmas yang akan ditugaskan dalam melakukan pengamanan di masing-masing TPS, agar saat pelaksanaan Pemilukada mendatang sidah terlatih," katanya.

Terkait masalah keamanan dan ketertiban saat ini di Palangkaraya , dimana masing-masing bakal calon sudah mulai melakukan sosialisasi untuk mencari dukungan kepada masyarakat, dia mengatakan, hingga saat ini kondisi Palangkaraya masih aman terkendali.

"Hingga saat ini seperti yang dilihat situasi kamtibmas Palangkaraya masih berjalan dengan baik dan aman-aman saja, saya meminta agar para bakal calon yang jangan saling mengejek salon lainnya, agar palangkaraya tetap aman dan kondusif," katanya lagi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Seribu Linmas Siap Amankan Pemilukada Wali Kota

Dengan url

http://banjarberita.blogspot.com/2012/10/seribu-linmas-siap-amankan-pemilukada.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Seribu Linmas Siap Amankan Pemilukada Wali Kota

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Seribu Linmas Siap Amankan Pemilukada Wali Kota

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger